Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet

February 28, 2018

Cara Menurunkan Berat Badan (Tanpa Diet!)

Es Krim Lezat


Tahukah Anda menurunkan berat badan adalah Resolusi atau harapan paling banyak di impikan pada tahun 2018 ini.

Namun, menurunkan berat badan lebih mudah diucapkan daripada dilakukan. Banyak cara menurunkan berat badan yang pasti telah anda baca di internet,mencari tips trik menurunkan berat badan di google, bahkan sampai harus mengikuti program diet.

Kebanyakan semuanya menganjurkan untuk melakukan Diet.,
tahukah anda bagi saya diet itu menyebalkan dan sangat susah sekali  apalagi bagi saya yang suka dengan kuliner. Dan, itu benar-benar bukan cara terbaik untuk menurunkan berat badan.

Hari ini, Saya akan membagikan Tehnik Tips dan Trik tentang cara menurunkan berat badan tanpa melakukan diet.

Mari disimak

Kurangi Makan

Jika Anda ingin menurunkan berat badan tanpa menjauhi makanan favorit Anda, Anda harus makan lebih sedikit. Hal ini mencegah Anda untuk mengkonsumsi lebih banyak kalori.

Caranya bagaimana?

Gunakan piring yang lebih kecil untuk makanan Anda. Karena secara alami kita lebih menyukai piring yang penuh akan makanan.
Minum satu atau dua gelas air putih sebelum makan sangat perlu. Trik ini membuat perut anda terasa kenyang.

Atau merubah cara makan, Jika Anda kidal, misalnya, gunakan tangan kanan Anda. Dengan cara ini, Anda akan makan lebih lambat dan tetap memperhatikan makanan Anda. Tahukan anda, bahwa cara terbaik dalam mengkomsumsi makanan adalah dengan mengunyahnya sebanyak 33 kali, selain untuk melancarkan makanan agar mudah diserap juga dapat membantu Anda merasa kenyang lebih cepat.

Semakin cepat Anda merasa kenyang, semakin sedikit nafsu anda untuk makan dalam sehari.

Tinggalkan Kebiasaan Makan Di Luar

Makanan restoran rata-rata mengandung sekitar 1200 kalori. Lebih buruk lagi, 92 persen makanan restoran merupakan makanan berkalori tinggi.
Ini adalah kabar buruk, terutama saat Anda mencoba menurunkan asupan kalori Anda agar bisa menurunkan berat badan.

Mungkin Anda berpikir, "Baiklah, saya bisa pergi makan malam dan makan kecil!"
Mari kita jujur: Tidak ada yang keluar untuk makan malam hanya sekedar memakan roti atau kue satu atau dua buah saja, terutama jika Anda keluar dengan teman-teman.

Bisakah Anda duduk di sana saat mereka mencicipi Nasi Goreng,Mie Ayam, dan makanan berat lainnya.

Namun, Anda masih bisa makan malam sesekali. Jadilah disiplin, dan pastikan untuk pergi keluar dengan orang-orang yang juga berkomitmen untuk menurunkan berat badan.

Kombinasikan Upaya Diet Anda dengan Aktivitas Fisik

Untuk mendapatkan yang terbaik, kombinasikan dengan beberapa aktivitas fisik. Anda tidak perlu melakukan senam atau mengangkat barbel seperti para binaraga,

Cukup dengan cara sederhana. Jogging atau bersepeda di sekitar lingkungan, berjalan ke taman, atau berenang itu sudah sangat membantu menurunkan berat badan anda.

Kesimpulannya

Mengikuti diet sangat menantang dan memiliki kekurangan. Jika diimplementasikan secara tidak benar, dapat menyebabkan penurunan metabolisme tubuh, kelaparan ekstrim, hilangnya nutrisi dan mengakibatkan dehidrasi.

Tentu anda tidak mau mengalami hal itu, dengan rahasia menurunkan berat badan tanpa diet ini, Anda bisa menurunkan berat badan anda tanpa berpegang pada rencana diet.

Sekarang pertnyaan saya, Apa cara rahasia anda menurunkan berat badan tanpa melakukan diet? Berikan komentar,Saya ingin mendengar pikiran Anda!

Previous
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments

Saya sangat senang berinteraksi dan berdiskusi bersama, tinggalkan komentar anda dan semoga bisa menjadi tali interaksi.